Monday, May 18, 2009

FIlosofi Jatikluwih

Pada suatu ketika Sunan Kalijogo sedang bersama Sunan Geseng muridnya di suatu tempat, tampaknya mereka sedang asyik berdialog bahkan berdebat mengenai kesejatian hidup, Sunan Kalijogo berkeras bahwa segala kelinuwihan atau kelebihan itu hendaknya bisa mencapai pada kedirian yg sejati atau kedirian yg diakuiNya, sedangkan Sunan Geseng sang murid tidak mau kalah dengan sang guru, beliau mengatakan bahwa sejatinya manusia itu harus mempunyai kelinuwihan atau kelebihan sehinnga bisa lebih bermanfaat bagi orang banyak.Tanpa sadar saking serunya kedua kekasih Allah itu berdebat, maka pohon jati yg ada didekat mereka berubah menjadi pohon jati setengah pohon kluwih.

Legenda diatas adalah sebuah pesan moral dari nenek moyang dan mengandung ajaran adiluhung, lantas manakah yg benar diantara kedua sunan tersebut? tentu saja keduanya benar adanya. mari kita bahas pendapat Sunan Kalijogo lebih dahulu.

Sunan Kalijogo berpendapat bahwa segala kelebihan atau kelinuwihan baik itu berupa ilmu, harta, pangkat bahkan kesaktian hendaknya bisa untuk kendaraan mencapai kesejatian sejati atau kesadaran illahi, kesejatian yg sejati adalah diri sejati yg diakui olehNya, bukan oleh sepihak atau beberapa pihak, kalau kita suka mengakui diri kita secara sepihak bahwa kita benar dan orang lain yang salah (walaupun dengan dalil dari kitab suci sekalipun), maka kesombongan akan bersemayam di dalam hati kita dan jauh dari ridhoNya, iblis akan menguasai hati kita tanpa kita sadari (iblis laknat jegjegan), ibarat kata daun yang hanyut di sungai tapi tersangkut batu dan pada akhirnya daun tsb dipenuhi lumpur dan lama kelamaan membatu sehinnga tidak mungkin sampai pada muara menuju lautan tanpa batas. maka dari itu segala kelebihan kita hendaknya membuat kita semakin tawaduk atau rendah hati seperti padi semakin berisi semakin merunduk, lha apa kalau kita merunduk terus sampai pada kesejatian sejati? orang yang serba kelebihan tapi tetap rendah hati maka akan mencerminkan kualitas sujudnya (dalam islam, saat paling dekat pada Allah adalah pada saat sujud pada sholat). Banyak orang berpendapat bahwa kualitas sujud seseorang dilihat dari tanda hitam di dahinya, ini memang benar tapi cuman separuh kadar kebenarannya sebab dahi hitam bisa di buat dengan cara menekan dahi pada karpet atau sajadah dengan kuat atau cara lebih ekstrim disertai menggosok-gosok dahinya pada waktu sujud, ini malah berbahaya sebab bisa menjadi riya atau pamer "ketakwaan" kita. yang betul adalah kualitas sujud kita harus membekas di hati kita dan tidak harus pada dahi kita, bekas dari sujud kita dihati adalah sifat tawaduk yang disertai perbuatan yg tawaduk pula, perwujudannya adalah perbuatan tanpa pamrih dalam berbuat baik dan sedikit bicara (sepi ing pamrih rame ing gawe). Nah kembali ke pendapat sunan Kalijogo bahwa kelinuwihan yang bertujuan kesejatian diibaratkan daun yg terbawa arus sungai tapi tidak hanyut karena bisa mengendalikan diri hingga menuju lautan tanpa batas, itulah diri yg sejati yg di akui olehNya, yg ikhlas tanpa beban, karena segala kelinuwihan kita walaupun sedikit apabila kita labuh labetkan pada Allah maka kelinuwihan kita menjadi tak terhingga, ibarat angka berapapun dibagi nol akan menjadi tak terhingga, angka adalah kelebihan kita sedangkan ikhlas di ibaratkan angka nol.

Sunan Geseng berpendapat bahwa kesejatian kita hendaknya berkelinuwihan atau segala kelebihan kita buah dari hasil kesejatian kita hendaknya didermakan untuk orang banyak sehingga menjadi sangat bermanfaat (tapa ngrame), buat apa kita mencapai tingkat spiritualitas tinggi tapi cuman bisa berteori tanpa kerja nyata? tentu saja mubazir bukan? hendaknya para alim ulama atau pemuka agama tidak hanya bisa berteori dan perbuatannya sedikit (ulama tidur), tapi dituntut untuk memberi sumbangan besar dibidang keilmuan tentu saja dengan cara yg baik dan sopan tanpa menghujat pihak lain yg berbeda pendapat atau berseberangan. Tapi bagi Sunan Geseng, kelinuwihan adalah hanya bonus dari kesejatian sejati, tanpa mengharap kepadaNya, tapi apabila kita diberi "bonus" tersebut maka wajib diamalkan kepada orang lain tanpa pamrih (tapa ngrame, sepi ing pamrih rame ing gawe). Bahkan tidak hanya bonus dari kesejatian sejati kita, segala kelebihan kita walaupun sedikit wajib didermakan dan diamalkan.

Dari pendapat kedua kekasih Allah tsb terkesan berbeda, namun pada hakekatnya memiliki esensi yg sama. Mari kita coba tarik benang merah kedua pendapat tsb. pendapat Sunan Kalijogo bahwa segala kelinuwihan (harta, ilmu, pangkat, kesaktian) harus bermuara ke kesejatian diri sejati, ketika sampai pada kesejatian sejati maka kita diberi bonus olehNya berupa kelinuwihan lautan tanpa batas (tak terhingga) disambung pendapat Sunan Geseng, bahwa segala "bonus" dari yg maha kuasa hendaknya didermakan dan diamalkan kepada orang lain (satria pinandhita tapa ngrame sepi ing pamrih rame ing gawe). Apakah kita bisa meneladani kedua kekasih Allah tsb?

9 comments:

  1. cuma tulisan tanpa refernsi, kalo mau melengkapi silaken monggo

    ReplyDelete
  2. hirup teuh keudah peurih jeung narimo.. ngaji diri jeung nahan nafsu
    Salam Sayang

    ReplyDelete
  3. @kangboed
    waduh saya orang aseli totok jowo ra ngerti boso sundo je, tapi paling ndak filosofi dari tanaman langka jatikluwih bisa kita realisasikan
    salam katresnan

    ReplyDelete
  4. ajaran kanjeng Sunan penuh dengan wangsalan dan filosofi agung, dan perlu ilmu tersendiri untuk mengejawantahkan dalam kehidupan sehari2. Untuk mengenal kanjeng Sunan, saya sampai berulang2 membaca buku Mistik dan Makrifat Sunan Kalijaga-nya Achmad Chodjim

    ReplyDelete
  5. @sukarnosuryatmojo
    makasih atas kunjungannya, buku itu juga pernah saya baca di gramedia, kalu perlu kangmas buat resensi di blog kangmas tak tunggu

    ReplyDelete
  6. Hmmm....sungguh Ajaran Leluhur yg patut dijadikan suri tauladan. Perbedaan cara pandang dalam bentuk LAKON yang berbeda namun bermuara menuju SAMUDERA tak berbatas.

    Nuwun Kang Tono

    Salam...Salim...Rahayu

    ReplyDelete
  7. @santri gundul
    makasih mas mau berkunjung ke gubuk saya...pda dasarnya setiap orang memiliki pandangan atau persepsi yg beda2...tapi hendaknya menuju lautan yg satu yg tak terbatas...
    nuwun

    ReplyDelete
  8. sabar-narimo-tawakal-ikhlas.......
    subhanalloh.......

    ReplyDelete
  9. Nderek nyimak Kang...

    Salam Rahayu
    Wisanggeni

    ReplyDelete